Catatan Doa
Setiap insan pasti memiliki kebutuhan, baik sifatnya lahiriah maupun batiniah. Setiap insan umumnya memiliki harapan masa depan yang dicitakan. Setiap insan pasti menginginkan yang terbaik untuk dirinya. Setiap insan pasti merasa senang ketika keinginannya terpenuhi. Pernahkah kita mengharapkan sesuatu namun hal itu sulit untuk diraih ? Pernahkah dulu semasa kecil kita meminta dibelikan mainan kepada orangtua ? Manusia merupakan mahluk sosial yang memiliki nafsu, hasrat dan keinginan. Umumnya manusia memiliki hasrat untuk memiliki, harapan untuk meraih impian. Namun apakah semua harapan dapat diraih, semua kebutuhan dapat terpenuhi ? Hal ini menjadi pertanyaan besar, tentang bagaimana proses mencapai hasil akhir, tentang bagaimana cara yang benar untuk dilakukan agar sesuai dengan aturan, tentang cara menyikapi segala keputusan yang akan diterima. Mungkin hasilnya bisa sesuai harapan ataupun sebaliknya jauh dari kenyataan. Pertanyaan lainnya muncul, apakah kita sudah melaku...